Influencer untuk bisnis – Kalau kalian menjalankan sebuah bisnis, tentunya kalian ingin brand dari bisnis kalian semakin dikenal banyak orang dong, apalagi ke target market yang dituju. 

Nah salah satu cara yang bisa digunakan ialah dengan bekerja sama dengan influencer dalam mempromosikan produk atau jasa. Tentunya, dengan menggandeng influencer yang tepat, maka visibilitas merk bisnis kalian akan meningkat. 

Kalau kita memperhatikan dengan seksama, banyak brand yang mempromosikan produk atau jasanya dengan cara menggandeng beberapa influencer. 

Data yang dilaporkan oleh Nielsen’s Customers Trust Index, mencatat 92% konsumen lebih percaya influencer marketing dibandingkan dengan iklan tradisional. Dari data ini bisa diambil kesimpulan bahwa influencer marketing untuk bisnis patut dicoba. 

Tapi sebelum itu kalian harus tahu dulu nih informasi seputar Influencer ini. Berikut informasi yang telah dirangkum. 

Baca Juga: Konsep Cloud Kitchen: Bisnis F&B Menguntungkan di Indonesia

Apa itu Influencer? 

Apa itu Influencer? Influencer adalha orang yang bisa memberikan pengaruh kepada masyarakat. Seperti selebritas, artis, blogger, hingga youtuber. 

Umumnya seorang influencer sendiri bisa mendapatkan jutaan pengikut di sosial media, tapi seseorang dengan ribuan follower juga bisa disebut influencer kalau punya pengaruh besar kepada audiens-nya.

Biasanya juga, seseorang influencer memiliki pengetahuan atau wawasan terhadap bidang tertentu. 

Make Influencer Tapi Bisnis Gak ada Hasil?

Pernah gak sih muncul pertanyaan seperti ini “Udah make influencer atau KOL tapi penjualan kok jeblok”, “Efektif gk sih make Influencer atau KOL?”, “Terlalu ngabisin duit doang kalau make Influencer atau KOL”

Pertanyaan-pertanyaan seperti itu sering muncul, lalu banyak tidak yang sukses make KOL? Ya jelas banyak dan sudah terbukti. Tapi tidak jarang juga yang cuma buang buang duit, seperti sekali pasang atau posting tarifnya 300-5 juta tapi gk ada hasil. 

Use case-use case seperti ini yang sering ditemui oleh banyak pebisnis, lalu ini salah siapa? Nah dalam konteks iklan efektif atau tidak itu tergantung dalam pemilihan influencer atau KOL.

Ada beberapa hal yang hasil kalian perhatikan untuk bisa mendapatkan hasil yang optimal serta budget yang dikeluarkan juga tidak boncos. 

1. OBJECTIVE / TUJUAN DARI BERIKLAN

Apa sih tujuan kalian dalam pemasangan iklan di Influencer atau KOL? 

  • Apakah untuk Meningkatkan traffic yang membeli produk kita
  • Apakah untuk Meningkatkan brand awareness di mata market yang dituju
  • atau Meningkatkan nilai belanja dari setiap transaksi. 

Tujuan dari menggunakan influencer atau KOL harus clear dan jelas, agar kita tahu nih strategi kerjasama seperti apa yang harus didiskusikan guna mencapai tujuan tersebut. Selain itu juga dengan objective yang jelas, kita juga tidak salah dalam memilih KOL atau Influencer. 

2. Budget Kerjasama Dengan Influencer/KOL

Namanya juga pasang iklan, dimanapun pasti urusannya dengan Budget. Penting banget gk sih budget? Budget merupakan komponen yang sangat penting dalam hal ini. 

Pertama, tidak semua hal itu bisa didapatkan secara gratis, selalu akan ada biaya yang terlibat didalamnya. Kedua biaya promosi untuk membangun sales serta branding itu juga membutuhkan biaya. 

Nah dengan alokasi budget yang pas dan juga konsisten, secara presentase kita bisa terus menjaga brand kita untuk tetap lanjut. Selain itu juga, bisnis kita bisa bertahan dalam jangka panjang. 

Oleh karena itu penting bagi owner bisnis dalam bisa mengatur alokasi budget untuk kerjasama dengan influencer atau KOL ini. 

3. Konten Yang Dibuat Impactfull

Nah setelah kita memiliki tujuan yang jelas serta alokasi budget yang pas. Kalian perlu nih untuk mengerti serta memahami konten seperti apa yang kira-kira membuat tujuan kita tercapai.

Dalam pembuatan konten ini tidaklah mudah. karena dibutuhkan banyak sekali insight serta knowledge sehingga temen-temen bisa terpikir idenya seperti apa.

Kalian harus paham soal konten, karena konten menjadi kunci penting apakah objective atau tujuan akan tercapai. Semua detail terkait konten ini sangat penting, mulai dari design, video, caption, hingga penawaran yang mendorong orang melakukan action.

Baca Juga: Sistem Konsinyasi: Kelebihan dan Kekurangan Menjual ‘Produk’ Orang

4. Mencari Influencer atau KOL yang pas

Selain pembuatan konten, pemilihan KOL/Influencer merupakan hal yang penting dan kunci kesuksesan tujuan yang ingin dicapai. 

Tidak hanya itu, KOL atau Influencer yang dililih memang sesuai dengan target market yang dituju. Artinya kita juga harus tau nih profile dari si Influencer atau KOL, tidak cuma sekedar banyak follower aja.

5. Diukur & Dievaluasi 

Terakhir, wajib hukumnya buat melakukan pengukuran serta evaluasi dari proses yang terlihat. Sejak awal tujuan yang kita buat harus diukur, sehingga kita bisa mengelola setiap proses yang terlihat didalamnya dari awal sampai akhir dan bisa menyimpulkan apakah tujuan kita sudah tercapai atau belum. 

Nah itulah beberapa informasi seputar influencer untuk bisnis yang harus kalian tahu sebelum kalian menggunakan influencer sebagai media marketing. 

Daniel Nugraha