Dewasa ini, keberadaan payment gateway sangat memudahkan transaksi B2B. Transaksi yang awalnya memakan waktu lama & proses yang berbelit-belit bisa terselesaikan dengan mudah & cepat. Hal ini menjadi sebuah tren yang berkembang bagi para pebisnis B2B di era yang sekarang.

Selain itu, payment gateway juga membawa banyak manfaat lainnya mulai dari pengelolaan faktur secara digital serta dokumen bisnis yang lebih terorganisir. Sayangnya, belum semua pebisnis menggunakan teknologi ini. Padahal, hal tersebut dapat mempermudah transaksi pembayaran sehingga mendongkrak keuntungan pebisnis.

Pola transaksi pembayaran B2B lebih rumit dibandingkan B2C

Secara umum, tipe bisnis business to business (B2B) dan business to consumer (B2C) berbeda jauh jika dilihat dari pola transaksinya. Pada B2C, penjual akan langsung menjual produk mereka kepada konsumen, sehingga model pembayarannya hanya sedikit.

Baca juga: Bagaimana rekonsiliasi otomatis dapat mempercepat kinerja perusahaan Anda

Beda dengan B2B, dimana mereka bertransaksi dengan banyak pihak baik supplier kecil/besar maupun buyer kecil/besar. Setiap pihak memiliki cara bayar masing-masing tergantung seberapa banyak barang yang Anda pesan, frekuensi permintaan barang, dan ketentuan pembayaran yang harus dipatuhi oleh masing-masing pihak.

Seringkali, hal ini membuat transaksi menjadi semakin kompleks, terutama dalam tipe metode pembayaran yang dipilih. Ada yang membayar dengan cek, transfer bank, kartu kredit, dan pembayaran lainnya. Hal tersebut memang terkesan simpel, namun proses pencairan dari masing-masing metode membutuhkan waktu yang berbeda-beda. Sehingga, kehadiran payment gateway bisa menjadi solusi pasti untuk transaksi yang simpel dan pencairan yang cepat.

Metode pembayaran yang kerap digunakan dalam transaksi B2B

Di Indonesia, ada 3 jenis metode pembayaran yang kerap digunakan oleh para pebisnis B2B dalam membayar klien mereka seperti:

  • Transfer
    Transfer antar bank masih kerap dilakukan. Di awal, proses pengaturannya mungkin akan memakan waktu lama terutama dari pembuatan rekening perusahaan. Namun, hal ini masih kerap dilakukan karena metode ini tergolong umum dan disukai oleh masyarakat Indonesia.
  • Cek bank
    Membayar dengan cek memang tergolong metode yang kuno. Namun, masih banyak orang yang membayar dengan metode ini karena mudah untuk dilakukan. Sayangnya, metode pencairan yang lama dan ribet membuat cek bank kurang disukai.
  • Tunai
    Percaya atau tidak, pembayaran secara tunai masih kerap dilakukan di Indonesia. Biasanya, mereka akan menyewa pihak keamanan guna mengawal mereka saat mengantarkan uang hasil transaksi. Selain ribet, hal ini memakan biaya yang lebih mahal karena mereka harus menyewa tenaga keamanan untuk melindungi mereka dari perampokan.

Baca juga: 4 jenis digital payment yang populer di Indonesia

Manfaat payment gateway dalam transaksi B2B

Teknologi yang semakin canggih mempermudah kehidupan manusia dalam berbagai aspek, termasuk aspek pembayaran bisnis B2B. Hadirnya payment gateway memberikan banyak manfaat bagi para pebisnis seperti:

  • Dibayar lebih cepat
    Anda bisa dibayar lebih cepat oleh mitra dan mitra tidak perlu repot-repot mempersiapkan apa saja karena hanya tinggal mengakses laptop/HP sehingga arus kas Anda lancar.
  • Lebih aman
    Pembayaran secara cek/transfer bank/tunai masih memiliki resiko yang tinggi. Anda bisa dirampok serta cek bank bisa dipalsukan. Payment gateway didesain secara digital dengan tingkat keamanan yang tinggi sehingga resiko kerugian hampir tidak ada.
  • Hemat waktu dan biaya
    Anda tidak perlu lagi repot-repot mengeluarkan biaya untuk menyewa tenaga keamanan atau harus mengurus pencairan cek yang memakan waktu lama, karena payment gateway bisa cair dalam waktu cepat.

Transaksi bisnis B2B lebih mudah dengan Paper.id!

Paper.id merupakan platform invoicing, pembayaran dan pendanaan usaha yang menyediakan beragam metode pembayaran bagi pebisnis B2B. Kenapa Anda harus menggunakan Paper.id?

  • Gratis dan mudah diakses
    Paper.id menyediakan platform pembayaran yang dapat diakses dari laptop langsung. Dengan begitu, transaksi dapat berjalan dimana saja. Baik membayar ataupun pencairan bisa dilakukan langsung.
  • Aman (ISO 27001)
    Data para pengguna telah dienkripsi dengan sistem keamanan sesuai dengan standar global (ISO 27001). Hal ini meminimalisir data hilang dan ancaman peretasan.
  • Pilih metode pembayaran sesuai kebutuhan
    Kami memiliki beragam metode pembayaran mulai dari kartu kredit, VA, Tokopedia, GoTagihan, OVO, dan QRIS. Anda hanya tinggal memilih metode pembayaran sesuai keinginan.

Dengan segala kemudahan yang ada, gunakan Paper.id untuk memperlancar transaksi bisnis sekaligus meningkatkan keuntungan bisnis Anda! Klik disini untuk mulai menggunakan B2B payment gateway terbaik untuk bisnis Anda dengan Paper.id!